Buah Carika
Mini papaya atau sering disebut carika merupakan salah satu tanaman endemik di Dataran Tinggi Dieng. Bentukya kecil dengan tulang daunnya yang menjari. Bentuknya yang unik menjadikan para wisatawan tertarik untuk membawanya pulang sebagai oleh-oleh khas Dieng.
Tanaman ini menyimpan cadangan makanan pada buah. Warnanya yang kuning menunjukkan bahwa carika siap untuk dipetik yang kemudian diolah oleh para produsen carika. Carika dapat diolah menjadi berbagai jenis makanan dan minuman seperti : manisan ,kripik carika,dodol dan carika in syrup.